Selasa, 23 September 2014

CARA PENDAFTARAN CPNS 2014 SECARA ONLINE

Tak terasa sudah sekian lama ditunggu2 akhirnya Pendaftaran CPNS 2014 untuk wilayah Kepri sudah dibuka. Pendaftaran CPNS tahun 2014 ini dilaksanakan secara Online mengikuti perkembangan jaman dan atas dasar efisiensi dan efektivitas. Tulisan ini saya peruntukkan Bagi anda yang masih bertanya tanya Bagaimana Tata Cara Pendaftaran CPNS 2014 Secara Online?.

Website Situs Resmi Pendaftaran Online CPNS 2014

Berdasarkan informasi RESMI dari KEMENPAN, Pada rencana pelaksanaan kegiatan Pendaftaran CPNS tahun 2014 ini, Pemerintah telah menetapkan pendaftaran dengan sistem single entry atau sistem yang terintegrasi secara online dalam pelaksanaan pendaftaran seleksi aparatur sipil negara (ASN), khususnya calon pegawai negeri sipil (CPNS) formasi tahun 2014.

Pada pelaksanaannya, Pendaftaran CPNS 2014 dilaksanakan secara online melalui website yang dibuat khusus untuk prosesi penerimaan CPNS. Alamat wesite pendaftaran CPNS 2014 secara nasional adalah  http://panselnas.menpan.go.id dan http://sscn.bkn.go.id

Tata Cara Pendaftaran CPNS 2014 Online: Para pendaftar atau pelamar diharuskan mengisi semua formulir mengikuti format yang telah disediakan secara online pada Situs Resmi Pendaftaran CPNS 2014 tersebut tepatnya pada: regpanselnas.menpan.go.id.

Setelah itu anda akan mendapatkan Id (User name) dan Pasword untuk masuk ke situs http://sscn.bkn.go.id. Pendaftaran Instansi yang dipilih akan dilakukan pada situs http://sscn.bkn.go.id. Setelah itu kita menuju ke website Resmi Instansi tujuan pendaftaran kita, disitu akan kita dapatkan informasi pendaftaran selanjutnya serta pengumuman jadwal dan tempat tes cpns untuk masing masing peserta/pelamar.

Baiklah langsung saja kita mulai tata cara pendaftarannya, perhatikan dengan seksama.,

  1. Kunjungi laman ini https://panselnas.menpan.go.id/index.php/13-formasi/daerah/provinsi/kabkota/291-lingga (khusus untuk wilayah Lingga) atau regpanselnas.menpan.go.id  trus geser kursor kebawah laman situs tersebut dan klik tulisan Formulir Registrasi, seperti pada gambar dibawah ini :
    Setelah diklik maka akan dibawa kelaman pengisian formulir, isi formulir tersebut dengan sebenar-benarnya simpan baik baik nama dan pasword yang anda buat pada situs tersebut. Setelah formulir diisi selanjutnya klik tulisan Kirim dan OK. seperti pada gambar dibawah ini:
    Jika pengisian Formulir Anda telah diisi dengan benar makan akan ada pemberitahuan dari situs tersebut bahwa Registrasi Anda Berhasil, seperti pada gambar berikut:
    Setelah itu Anda akan disuruh konfirmasi melalui email anda. seperti pada gambar berikut:
  2. Kunjungi http://sscn.bkn.go.id, login menggunakan nama dan Pasword tadi (kalau belum bisa login pada hari yang sama tunggu 1 hari). seperti pada gambar berikut:
    Disitus ini anda diharuskan mengisi formulir serta melampirkan kelengkapan adminisrasi yang dibutuhkan. Pada bagian akhir anda akan mendapatkan kartu pendaftaran, silahkan di print dan disave.
  3. Setelah 1 hari (1x24 jam, silahkan portal/situs cpns instansi tujuan anda) login menggunakan nama dan pasword anda untuk melihat info jadwal dan syarat mengikuti Tes CPNS untuk instansi yang anda daftar.
  4. Jika ada masalah dalam pendaftaran seperti NIK tidak valid, dan masalah lainnya, silahkan kunjungi bagian pengaduan DISINI

*Harap diperhatikan bahwa ada beberapa instansi Khususnya instansi daerah (PEMDA) mengharuskan untuk mengirim berkas lamaran ke instansinya setelah mendaftar secara Online. Oleh karena itu, baca baik baik Syarat dan tata Cara pendaftaran CPNS 2014 secara detail untuk instansi masing masing.

Ingat, "sebelum mendaftar, lihat baik baik instansi yang akan didaftar karena setiap orang hanya bisa mendaftar pada 1 instansi saja. dan pada instansi tersebut bisa memilih 3 jabatan".

Sekian yang dapat saya sampaikan, jika ada hal-hal yang tidak dimengerti atas penjelasan diatas silakan tanya di laman komentar.
Wassalam...,

Jumat, 05 September 2014

CARA MENAMBAHKAN ANGGOTA GROUP ADMIN SEKOLAH at PADAMU Negeri 2014


Mulai bulan April 2014 Telkom SIAP Online memberlakukan kebijakan bahwa seluruh pengguna bukan institusi diharuskan menggunakan email untuk mempermudah akunnya dalam menggunakan/operasional layanan SIAP Online termasuk PADAMU Negeri. Jika nanti mengalami kehilangan password dapat dilakukan reset password melalui email dan juga informasi dari Telkom SIAP Online terkait layanan PADAMU Negeri juga bisa dikirimkan  ke email pengguna tersebut.
Maka dari itu akun institusi sekolah yang berupa angka NPSN/SIAP ID hanya bisa digunakan untuk mengelola akun  yang ada dibawah naungan sekolah tersebut, yaitu akun Admin Sekolah, PTK dan Siswa. Untuk menambahkan akun admin sekolah silakan ikuti langkah berikut :
  1. Login dengan menggunakan akun institusi Sekolah anda ke http://padamu.siap.web.id pilih Login Sekolah.
  2. Setelah login, maka anda akan ditampilkan halaman seperti dibawah ini. Lakukan klik Kelola Akun Institusi 
  3. Pilih menu Kelola Grup Akun > Daftar Anggota Grup Admin 
  4. Klik icon Tambah (+) 
  5. Masukkan email pribadi Admin Sekolah, kemudian klik tombol Cek Email. Pastikan email sudah terdaftar di layanan SIAP Komunitas, jika belum terdaftar silakan didaftarkan terlebih dahulu ke http://siapku.com  ( https://paspor.siap-online.com/registrasi/ ) 
  6. Jika email sudah benar dan terdaftar di SIAP Komunitas maka akan dimunculkan biodata dari pemilik akun tersebut, klik tombol Simpan.

  7. Cetak Surat Akun dan lakukan aktivasi sesuai perintah yang tertera pada Surat Akun tersebut. 
  8. Lakukan LOGOUT dari login anda yang menggunakan Akun Institusi Sekolah (SIAP ID Sekolah).
  9. Kunjungi http://padamu.siap.web.id pilih Login Sekolah dan lakukan login dengan menggunakan email pribadi Admin Sekolah yang telah anda tambahkan tadi. Akan dimunculkan Dasbor Layanan, pilih PADAMU SEKOLAH. 
  10. Masukkan Kode Aktivasi yang terdapat pada Surat Akun, kemudian klik tombol Aktivasi.

Demikianlh yang dapat saya sampaikan semoga bermanfaat untuk kita semua.,,

By:

Senin, 07 April 2014

CARA MENGUBAH FILE PDF to WORD MENGGUNAKAN MS WORD 2013

PDF to Word

Seseorang membuat file yang berekstensi pdf biasanya untuk menjaga keamanan data yang telah dibuatnya tersebut, agar tidak dapat dirubah atau diedit oleh user yang lain. Membuat file pdf bisa dilakukan dengan beberapa cara, yaitu menggunakan program khusus untuk membuat file pdf seperti adobe reader, foxit reader, sumatra pdf dan software-softwaree lain yang semisalnya. Selain menggunakan software tersebut, anda dapat pula menggunakan program Ms Office, (word, atau Excel) dengan menggunakan fasilitas Save As PDF.

Namun apabila kita mendapat sebuah file pdf yang ingin kita rubah atau kita edit, maka yang harus dilakukan adalah menggunakan software pdf pro. Atau jika kita tidak mempunyai, maka anda dapat menggunakan software convert pdf to word atau pdf to excel dan sebagainya. Setelah itu barulah dapat diedit atau dirubah data yang ada. Selain menggunakan software khusus convert pdf, Ms Office Word2013 dapat pula digunakan langsung untuk melakukan convert file PDF menjadi file Word dengan sangat mudah. Bagaimana, penasaran bukan?? Baiklah berikut ini adalah cara mudah convert file PDF menjadi File Word menggunakan MS Office Word 2013.

  1. Pilih file PDF yang akan diconvert kemudian klik kanan dan pilih Open with klik Choose default program

    Open With
  2. Pada jendela Open With yang muncul, pilih program Word (desktop). Dan hilangkan tanda centang pada always use the selected program to open this kind of file agar file pdf tidak selalu terbuka dengan word. Setelah itu Klik OK

    Open With MS Word
  3. Maka akan muncul jendela pop up tentang pemberitahuan bahwa convert akan berlangsung, klik Yes.

  4. Proses convert akan berlangsung secara otomatis di proogram Ms Word 2013.

    Convert ting file
  5. Setelah selesai maka hasil convert akan terbuka di Ms Word, dan selanjutnya dapat anda edit dan disimpan.

Bagi anda yang belum menggunakan Ms Word 2013, segera saja upgrade Office anda menjadi Office 2013, banyak kemudahan yang kita peroleh. Semoga dapat bermanfaat bagi anda ....

By:

CARA MENCARI NILAI TERENDAH ATAU TERKECIL DI MS EXCEL Terbaru


Mencari nilai suatu angka yang jumlahnya sangat banyak akan memerlukan waktu yang tidak sebentar, dan hasilnyapun kadang-kadang bisa terjadi kesalahan dalam menentukan nilai tersebut. Dalam angka-angka yang jumlahnya banyak tersebut, bisa saja kita membutuhkan nilai terkecil dari serangkaian angka-angka tersebut guna keperluan tertentu.

Mencari nilai terkecil dari sederetan angka dapat dilakukan dengan mudah, yaitu anda bisa menggunakan fasilitas sort descending. Dengan menggunakan sort descending maka nilai angka-angka akan diurutkan dari nilai yang terbesar menuju ke nilai angka yang paling kecil. Namun cara yang demikian itu tentunya akan merubah susunan urutan daftar angka yang telah dibuat. Agar susunan angka tetap pada posisinya masing-masing dan kita tetap dapat mencari nilai angka terkecil, silahkan anda ikuti langkah berikut ini.

  1. Klik pada cell yang akan diletakkan hasil nilai terkecil
  2. Masukkan rumus “=MIN(blok atau seleksi pada area angka-angka yang dicari nilai terkecilnya)” tanpa tanda petik kemudian tekan enter. Seperti gambar dibawah ini:
  3. Maka nilai angka terkecil akan didapatkan.
Semoga bermanfaat., jika ada yang kurang dimengerti silakan tanya dilaman komentar.

By:

Rabu, 02 April 2014

TRIK NGEDIT DATA DAPODIK YANG SUDAH EXPIRED



Pada saat versi 2.06 anda tidak sempat lagi memperbaiki data karena keburu expired dan untuk login tidak bisa lagi,Jangan kawatir sobat ini saya beri triknya supaya sobat bisa login dan mengedit data2 sobat.
untuk bisa diloginkan lakukan cara dibawah ini.

1. Pada dekstop pojok kiri bawah klik gambar jam/tanggal,maka muncul tampil menu tanggal dan jam,kemudian klik "Change date and time settings.....". seperti gambar dibawah ini:


2. Klik Change date and time.


3. Klik tanggal berapa anda mau memudurkannya misal tgl 4 atau 6 ,asalkan jangan pada tanggal 30/31 Maret karena pada tgl tersebut Aplikasi sudah expired..

setelah tgl sudah anda tentukan klik OK.

4. Silahkan untuk login dan edit data anda dengan sebaik-baiknya sebelum instal patch 2.07.

5. Setelah yakin bahwa data anda sudah benar dan valid (Nama dan Tanggal Lahir PTK) lakukan seperti cara 1,2 dan 3 untuk mengembalikan tanggal seperti semula..

Sekian trik dari saya semoga bermanfaat untuk sobat2 operator smuanya. jika ada masalah atau kendala tanya aja dilaman komentar dibawah ini.

By:


PATCH 2.07 APLIKASI DAPODIKDAS TELAH DIRILIS

Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan kembali merilis Patch Aplikasi Pendataan Dapodikdas versi 2.07. Hal ini diumumkan di grup Info Pendataan Ditjen Dikdas. Patch 2.07 aplikasi Dapodikdas akan direlease tanggal 1 april 2014 dan dapat didownload di website Dapodik (Data Pokok Pendidikan).

"Segera akan di informasikan kembali jika sudah resmi release di infopendataan.dikdas.kemdikbud.go.id beserta prosedur / langkah-langkahnya" tulis Yusuf Rokhmat yang SekolahDasar.Net kutip dari grup Info Pendataan Ditjen Dikdas (01/04/2014).

Untuk update ke versi 2.07 sesuai harus berangkat dari versi aplikasi Dapodikdas 2.06. Prosedur update patch aplikasi Dapodikdas sama seperti update patch sebelumnya dan tidak ada bugs dalam patch (tidak ada kasus data hilang setelah patch terinstal).

Pada patch 2.07 aplikasi Dapodikdas, nantinya data nama dan tanggal lahir guru dan siswa akan di kunci atau tidak dapat di edit kembali. Tujuannya agar primary key terjaga atau konsisten dengan namanya. Oleh sebab itu sebelum mengupdate versi terbaru pastikan data tersebut sudah valid. 
Sumber: http://www.sekolahdasar.net/2014/04/download-patch-207-aplikasi-dapodikdas.html#ixzz2xhFLED1b
By:
 

Selasa, 01 April 2014

PENERIMA TUNJANGAN GURU DITENTUKAN OLEH DINAS PENDIDIKAN

Nama-nama guru calon penerima tunjangan ditentukan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota. Penerima aneka tunjangan guru tersebut dikirim secara on-line melalui Aplikasi SIM Tunjangan yang terhubung dengan Pusat. Saat ini Kemendikbud siap mewujudkan rencana pencairan sejumlah tunjangan untuk guru akhir bulan ini.

Menurut Tagor Alamsyah Harahap, M.Kom., Kepala Seksi Penyusunan Program Sub Direktorat Program dan Evaluasi Direktorat Pembinaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Pendidikan Dasar Kemendikbud tengah menunggu daftar nominasi guru yang diajukan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota.

“Itu usulan dari Kabupaten/Kota untuk subsidi tunjangan fungsional, tunjangan daerah khusus, bantuan kualifikasi akademik. Semua murni usulan mereka,” kata Tagor seperti dikutip SekolahDasar.Net dari Kemdikbud.go.id (26/03/2014).

Proses usulan calon guru penerima tunjangan dilakukan secara online. Operator Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota membuka aplikasi dan memberi check list nama-nama guru yang memenuhi syarat sejumlah kuota yang diambil dari data pokok pendidikan (Dapodik). Saat itu pula usulan data penerima tunjangan langsung terbaca di Jakarta.

Penentuan nama guru penerima tunjangan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota karena pihak tersebut dinilai mengetahui kondisi guru di lapangan. Seorang guru mendapat tunjangan atau tidak tergantung kebenaran data yang dikirim karena bisa saja guru tersebut sudah tidak memenuhi syarat.

“Seorang guru bisa juga tidak dapat tahun ini meskipun tahun lalu dapat. Hal ini bukan karena kuotanya turun, tapi sebarannya yang berubah. Jumlah kuota nasional tetap, yang memenuhi syarat makin banyak,” kata Tagor di Gedung C lantai 19, Kompleks Kemdikbud, Senayan, Jakarta.

Kualitas Dapodik tahun ini makin baik sehingga hampir semua Kabupaten/Kota datanya baik. Akibatnya, kuota yang menyebar juga banyak. Hal inilah yang membuat kuota Kabupaten/Kota tahun ini menurun padahal kuota secara nasional sama namun sebarannya menjadi lebih luas.

“Cara menghitung kuota yaitu jumlah guru yang memenuhi syarat dibagi dengan kuota nasional kali seratus persen. Kita tidak intervensi,” ujar Tagor.

Para guru dapat memantau datanya di Dapodik melalui fasilitas halaman Info PTK yang berbasis internet. Menurut Tagor verifikasi data guru secara online ini salah satu pemaksaan secara positif agar guru jangan alergi dengan internet. Jika sudah terbiasa dengan internet, guru akan bisa meningkatkan kompetensinya.
Sumber: http://www.sekolahdasar.net/2014/03/guru-penerima-tunjangan-ditentukan-dinas-pendidikan.html#ixzz2xbXic1M4
By: 


BULAN JUNI 2014 BATAS AKHIR GURU VERFIKASI DATA DAPODIK


Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) memberikan waktu kepada para guru untuk melakukan verifikasi data mereka di data pokok pendidikan (dapodik) hingga Juni 2014. Baik bagi guru yang berstatus PNS maupun non-PNS. Para guru dapat memantau datanya di dapodik melalui fasilitas Info PTK yang secara online.

Dapodik menjadi dasar penerbitan Surat Keputusan (SK) dan pembayaran aneka tunjangan guru, meliputi tunjangan profesi, tunjangan fungsional, tunjangan daerah khusus, dan bantuan kualifikasi akademik guru. Bulan Juni 2014 dipilih sebagai batas akhir para guru melakukan verifikasi data dapodik karena bulan Juni merupakan batas pergantian tahun ajaran baru, sehingga dapodik harus diperbarui.

SK Penerima Tunjangan Profesi terbit di semester II tahun ajaran 2013/2014 berlaku selama 6 bulan, untuk mendapatkan tunjangan profesi triwulan I dan II, yaitu Januari hingga Juni 2014. Kemudian untuk SK yang terbit di semester I tahun ajaran 2014/2015 juga berlaku selama 6 bulan untuk membayar tunjangan profesi triwulan III dan IV, yaitu Juli sampai Desember 2014 dengan data yang diperbarui kembali.

Ketika pada triwulan I yaitu akhir Maret guru belum dapat tunjangan, misalnya, datanya belum lengkap atau terlambat diperbaiki dalam dapodik, maka ia diberi kesempatan untuk memperbaiki data sampai Juni 2014. Jika syarat-syarat dan data sudah lengkap, maka pada triwulan II guru yang bersangkutan akan menerima dana rapel triwulan I dan II. Jika sampai lewat Juni atau semester baru seluruh persyaratan tidak terpenuhi, dana tunjangan guru akan hangus.

Sumber: http://www.sekolahdasar.net/2014/03/juni-2014-batas-akhir-guru-verifikasi-data-dapodik.html#ixzz2xbQsWdKV

By:

Sabtu, 29 Maret 2014

CARA NGIRIM EMAIL (gmail) TERBARU



Selamat pagi teman2 yang sudah pada keren2 kyknya nih apalagi untuk melewati weekend yang agk lumayan panjang, kok bisa panjang yach.,? kyknya pada tgl 31 tar tanggal merah tuch jadi bertambah dounk`s waktu weekendnya.,,kebetulan tanggal 31 kan pada hari senin.,,ahhaa., kok malah jadi membahas masalah weekend yach.,?? padahal kalo dilihat dari judul postingannya gk ada sangkut pautnya dech dng masalah weekend mgkin lg semangatnya kali ya penulis sehingga agak kluar dikit dari tema pembahasanya.,,

Kyknya sobat2 udh gk sabaran nih untk masuk kepokok tema kita kali ini, pada kesempatan kali ini saya akan membahas cara mengirim email dengan menggunakan account gmail. Mungkin sebagian sobat2 sudah pada mahir untk mengirim email tapi masih ada juga sodara kita yang kemungkinan kurang paham untuk mengirim email maka daripada itulah saya pada kesempatan kali ini untk memberi petunjuk langkah demi langkah untuk mengirim email dengan menggunakan account gmail.

Yuuuk…, langsung saya sobat2 simak dengan seksama langkah demi langkah ato bahasa kampung saya Step by step., ahhaa.,!

Pertama2 untk mengirim email kita masuk ke alamat www.gmail.com , setelah itu sobat diminta untuk memasukan account email sobat beserta password sobat punya, setelah itu sobat klik “Masuk” kalau bahasa kampung saya “sign inJuntk lebih jelas lagi liat aja gambar dibawah ini:





Setelah sobat masukan email dan password sobat dengan benar maka sobat akan ditujukan ke halamaman muka account email sobat seperti pada gambar berikut ini:




Setelah sobat sudah masuk kelaman muka account email sobat pada saat inilah kita akan mulai proses untk mengirim emal sobat atau bahasa kampung saya “start process send email”(kyknya kok daritadi bawa2 bahasa kampung yach,?? J) Sobat perhatikan di pojok kiri atas pada laman muka account email sobat disitu ada kotak warna merah yang bertuliskan “Tulis” atau bahasa kampung saya “Compose” udah kliatan kaan., hmmm., kalo udah sobat klik aja. Setelah diklik maka sobat akan masuk kelaman “Pesan Baru” atau laman untuk kita nulis email. Sepertri pada gambar dibawah ini:



Setelah sobat berhasil masuk pada laman “Pesan Baru” inilah saatnya sobat untuk mengirim email. Dilaman tersebut ada tulisan “Kepada” kalo bahasa kampung saya “To” dikolom tersebut sobat isikan alamat email yang akan sobat kirim, trus kalo udh diisi di kolom bawahnyakan ada tulisan “Subjek” sobat isikan subjek dari email yang akan sobat kirim fungsinya untk apa.? Supaya tar penerima email sobat bisa langsung tau kalau email tersebut tentang apa, misalnya tentang data pendidikan atau data2 yang penting lainnya. Kalo emang sobat gak mau ngisipun tidak ada masalah. Trus di bawahnya ada kolom laman besar disitulah tempat sobat untuk mengetikan isi pesan dari email yang akan sobat kirim. Kalau emang sobat mau ngirim/menyisipkan berkas yang berbentuk file doc, pdf, world, excel atau berbentuk file video dan audio sobat klik aja “Lampirkan File” seperti pada gambar dibawah ini:




Setelah berkas email sobat sudah sobat pilih trus sobat klik aja “Kirim” kalo bahasa kampung saya “Send” maka email sobat akan terkirim kealamat tujuan sobat.

Saya rasa cukup sampai disini aja step by step untuk mengirim email jika sobat kurang paham dengan penjelasan dari saya sobat langsung aja Tanya dilaman komentar blog ini. Semoga Bermanfaat.,!

By:




Postingan Lebih Baru Postingan Lama Beranda

 
Welcome In My Blog "GENJUTSU SINGKEP" And ThankS For Visiting